Dongko, IPNU Trenggalek
Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Nahdhotul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdhotul Ulama (IPPNU) Desa Pandean, Cakul dan Petung Kecamatan Dongko Kabupaten Trenggalek mengadakan kegiatan Masa Kesetiaan Anggota (MaKesTa) gabungan, Pelantikan pengurus Baru IPNU-IPPNU periode 2018-2020 dan Shalawatan bersama Jaljalut Trenggalek. Kegiatan itu dilaksanakan di SDN 1 Pandean pada hari sabtu-ahad (17-18/02) kemarin.
Kegiatan yang dikomandoi oleh rekan Priyo Widodo (IPNU Ranting Pandean) itu mengusung tema “Satukan tekad untuk memantapkan roda organisasi”. Tidak tanggung-tanggung, kegiatan itu diikuti oleh 124 kader-kader muda IPNU-IPPNU yang berasal dari Desa Pandean, Cakul, Petung dan Wates Kecamatan Dongko Trenggalek.
Rekan Duki, selaku perwakilan dari PAC IPNU-IPPNU kecamatan Dongko berharap. “Semoga dengan diadakannya kegiatan MaKesTa ini dapat mencetak kader-kader NU yang militan”. Serta meminta arahan dan bimbingan dari sesepuh NU. “Saya dan rekan/ita di sini masih belajar dan yang diharapkan adalah bimbingan dari panjengengan semua (sesepuh NU)”. Tuturnya saat memberikan sambutan.
Kegiatan itu dibuka langsung oleh Bapak Parno pada hari sabtu siang. Dalam sambutannya, Ketua Ranting Nahdhotul Ulama Desa Pandean itu menuturkan “kalian semua yang ada di sini, tatalah niat kalian! niatlah betul-betul dari hati kalian untuk menuntut ilmu. Agar kelak menjadi orang yang bermanfaat bagi agama, masyarakat, nusa dan bangsa”.
Hadir pula dalam kegiatan pembukaan tersebut Suriyah NU Desa Pandean, Ketua Ranting NU Desa Pandean, Kepala Desa pandean, Fatayat, Muslimat, Ansor, dan PAC IPNU-IPPNU Kecamatan Dongko.
Selama dua hari para kader-kader muda IPNU-IPPNU diberikan materi-materi yang sesuai dengan Standart Peraturan Makesta Pusat. Diantaranya adalah materi Ahlu Sunnah Wal Jamaah (ASWAJA), Ke-NU an, Ke-IPNU-IPPNU an, Keorganisasian dan Kepemimpinan. Tidak hanya diberikan materi saja, namun peserta diberikan kesempatan untuk berdiskusi dan mempresentasikan materi yang telah diterima.
Pada hari ke dua (Ahad pagi), seluruh peserta melakukan kegiatan senam pagi dan lari pagi mengelilingi sebagian Desa Pandean (Krajan) dengan menggelorakan yel-yel Shubbanul Wathon. Ratusan peserta berbaris di sepanjang jalan. “Kegiatan yang seperti ini merupakan salah satu cara untuk memperkenalkan IPNU-IPPNU di masyarakat”. Tutur rekan Imam Syafi’i, salah satu pengurus Pimpinan Cabang IPNU Kabupaten Trenggalek.
Kegiatan MaKesTa gabungan tiga ranting yang pertama itu diakhiri dengan pelantikan Pengurus Baru IPNU-IPPNU Pimpinan Ranting Desa Pandean, Cakul dan Petung. Serta dimeriahkan oleh Sholawatan Akbar bersama Ustadz Baharudin. Diiringi dengan grup sholawat Kutub Mashon, dari dusun Karangsudo desa Cakul kecamatan Dongko Trenggalek. Gus Badar (sapaan akrab Ustadz Agus Baharudin) merupakan pimpinan Majlis Sholawat JALJALUT Trenggalek.
Pengurus baru IPNU-IPPNU Pimpinan Ranting Desa Pandean, Cakul dan Petung itu dilantik langsung oleh Pimpinan Cabang IPNU dan IPPNU Kabupaten Trenggalek. Prosesi pelantikan berjalan dengan hikmat di tengah-tengah ribuan pengunjung yang menghadiri acara tersebut. (Ansori & Ma’ruf/Kontributor Berita NU Dongko)